9/14 METRO TV NEWS AKTUAL

Written By Unknown on Friday, September 14, 2012 | 5:09 PM

     
    METRO TV NEWS AKTUAL    
   
Rendy `Arai` Sabet Penghargaan Musik Anti-korupsi di Brasil
September 14, 2012 at 1:29 AM
 

RENDY Ahmad, pemeran Arai dalam film Sang Pemimpi, mengharumkan nama Indonnesia di kancah internasional lewat karya musiknya. Bersama grup musiknya SIMPONI (Sindikat Musik Penghuni Bumi), Rendy menyabet Runner Up lewat lagu dan video bertajuk Vonis (Verdict) pada kompetisi Fair Play 2012: Anti Corruption Music Competition, di Brasil.

Rendy bersama SIMPONI berhasil mengalahkan 75 video musik dari 35 negara. "Terima kasih banyak atas ucapan kawan-kawan, kemenangan Vonis adalah kemenangan kita bersama. Suatu saat nanti kita juga pasti akan menang melawan korupsi," kata Rendy Ahmad melalui akun twitternya @simponii.

Manager SIMPONI M. Berkah Gamulya menuturkan, kemenangan yang berhasil diraih SIMPONI itu adalah representasi semangat perjuangan masyarakat Indonesia melawan korupsi.

"Kami akan memakai kaus bergambar Munir saat live perform Vonis di Brasil, November nanti, sebagai bagian dari peringatan sewindu pembunuhan Munir. Munir pejuang keadilan dan kemanusiaan, dan gerakan antikorupsi adalah bagian dari perjuangan beliau," ujar Berkah.(MI/ICH)

   
   
Owen Ingin Pensiun di Stoke City
September 14, 2012 at 1:29 AM
 

MICHAEL Owen mengakui mungkin lebih baik bila meninggalkan Manchester United beberapa tahun lalu. Owen yang pernah menjadi penyerang produktif di Inggris, dikontrak Stoke City tanpa biaya transfer setelah dilepas MU pertengahan tahun ini.

"Saya sering menghabiskan waktu di bangku cadangan. Tapi manajer selalu mengatakan saya pemain penting dan meminta saya tak pindah," ungkap Owen dalam keterangan pers di markas Stoke, Kamis (13/9).

"Siapa yang tak senang mendengar kalimat itu dari manajer sekelas Sir Alex Ferguson," kata Owen.

Tapi ia jarang dipasang dan akhirnya dilepas MU. Liverpool dan beberapa klub lain dilaporkan tertarik merekrut Owen. Toh pemain yang pernah membela Newcastle United ini nyatanya memilih berlabuh ke Stoke.

Ia mengatakan dirinya ingin bergabung dengan Stoke setelah berbicara kepada manajer klub, Tony Pulis, beberapa bulan silam. "Saya ingin bermain sebaik mungkin untuk Stoke dan mengakhiri karier di sini," ujar Owen.

"Prestasi Stoke terus merangkak naik, saya kenal dengan manajer dan beberapa pemainnya. Dengan bergabung ke Stoke saya juga tidak perlu untuk memboyong keluarga untuk pindah," katanya.

Sejumlah pemerhati sepak bola di Inggris mengatakan era keemasan Owen sebenarnya telah usai. Owen yang sering cedera ini dikatakan tak lagi berada di posisi puncak sejak beberapa tahun lalu.

Namun anggapan ini dibantah Owen. "Usia saya baru 32 tahun. Saya bisa mencetak gol di klub mana saja. Sepanjang saya sehat, saya bisa menjebol gawang lawan. Saya yakin saya akan sangat berguna untuk Stoke," tandas Owen.

Stoke akan menghadapi Manchester City di lanjutan Liga Primer hari Sabtu (15/9). Tapi Pulis belum memutuskan apakah akan menurunkan Owen. "Masih terlalu awal. Yang jelas, yang saya lakukan sekarang adalah mendorong agar Owen dalam kondisi puncak secepatnya," kata Pulis.(BBC/ICH)

   
   
Nintendo Siap Luncurkan Konsol Wii U
September 14, 2012 at 1:29 AM
 

NINTENDO siap meluncurkan dua versi konsol terbaru Wii U di Jepang pada 8 Desember 2012. Edisi termurah akan dijual seharga 26.250 yen atau setara Rp3,1 juta dan versi premium seharga 31.500 yen.

Rincian untuk peluncuran ke pasar internasional akan dibicarakan di New York, Kamis (13/9). Nilai saham Nintendo turun 29% sejak Maret 2012 karena dikhawatirkan para pengguna games lebih memilih komputer tablet, sementara pemain games fanatik menunggu PlayStation atau Xbox.

Perbedaan antara dua versi konsol Wii U adalah model termurah menggunakan memori 8 GB, sementara edisi premium 32 GB dengan tambahan fitur layar sentuh.

Konsol terbaru ini menggunakan layar sentuh sehingga pengguna dapat menambah perangkat dalam games. Di saat bersamaan permainan utama masih diputar di televisi.

Nintendo mengklaim konsol terbaru ini menjadi semacam "revolusi" untuk games. Tapi perangkat ini dikiritik karena tak mengenal jari-jari berbeda pengguna games. Nintendo juga menghadapi tantangan dari Sony dan Microsoft yang telah meluncurkan fasilitas yang sama untuk konsol.

PlayStation 3 produksi Sony dapat dikendalikan dengan konsol Vita. Xbox 360, produksi Microsoft, dapat dikaitkan dengan komputer tablet melalui perangkat lunak yang disebut SmartGlass.

Presiden Nintento, Satoru Iwata, mengatakan Wii U akan diluncurkan bersama New Super Mario Bross U, peluncuran pertama bersama konsol baru dalam 16 tahun.(BBC/ICH)

   
   
Merkel: Juventus Tim Tanpa Cela
September 14, 2012 at 1:29 AM
 

JELANG laga lawan Juventus akhir pekan ini, gelandang Genoa, Aleksander Merkel, mengeluarkan pujian terhadap calon lawannya itu. Merkel mengaku tak bisa melihat kelemahan Bianconeri. Tapi timnya tetap harus mencoba meraih poin.

"Saya tak melihat adanya kelemahan di skuat Juventus, tapi tak ada salahnya mencoba memberi perlawanan," kata Merkel. "Kami akan bermain layaknya sebuah tim dengan semangat tinggi dan semoga kerendahan hati akan menghadirkan hasil positif."

Dia berkata, "secara teknis kami akan berupaya tidak lagi mengulang kesalahan mendasar seperti yang terjadi saat berhadapan dengan Catania."

Marco Borriello kemungkinan besar akan menjadi andalan di lini depan Grifone dan Markel memberikan dukungan pada rekan satu timnya untuk mencetak gol.

"Borriello striker hebat, semua orang tahu fakta ini. Semoga saja nanti dia bisa mencetak satu atau dua gol."(goal/ICH)

   
   
Jaringan 3G Dukung Pengembangan Aplikasi
September 14, 2012 at 1:29 AM
 

ADANYA teknologi 3G dalam perangkat telekomunikasi seperti ponsel pintar atau komputer tablet dapat membantu para pengembang (developer).

Presiden Qualcomm untuk Asia Tenggara dan Pasifik John Stefanac mengatakan aplikasi yang dibuat pengembang akhirnya digunakan oleh pengguna perangkat bergerak yang menggunakan jaringan 3G.

''Awalnya konsumen ragu untuk menggunakan aplikasi buatan developer (pengembang), karena belum tentu bisa berjalan dengan baik,'' kata John di Jakarta, Kamis (13/9).

Selain itu, menurut John, jaringan 3G juga dapat membantu perekonomian suatu negara meningkat.

''Keuntungan dari adanya 3G ialah setiap orang dapat dengan mudah mengakses internet. Faktanya sekarang siapapun sudah lapar dengan informasi. Mereka butuh kecepatan dan 3G mendukung proses penyampaian informasi,'' pungkasnya.(MI/ICH)

   
   
Hotel dari Garam di Bolivia
September 14, 2012 at 1:29 AM
 

PALACIO de Sal yang berarti 'istana garam' adalah sebuh hotel dan spa di Bolovia. Istana garam bukanlah sekadar julukan sebab seluruh dinding dan furnitur di hotel ini memang terbuat dari garam!

Hotel yang terletak di ujung Great Salar de Uyuni, juga merupakan dataran garam terluas yang membentang sepanjang 10.582 kilometer persegi. Untuk itu, saat tiba di hotel ini, para tamu boleh menjilat dinding bila penasaran dengan rasa garamnya.

Karena hotel ini terletak di tanah bergaram, segala konstruksinya mulai dari dinding, lantai, atap, dan furniturnya seperti bangku, meja, tempat tidur, dan patung, semua terbuat dari garam.

Hotel ini dibangun pada 2007, setelah bangunan aslinya yang dibuat pada 1993-1995 ditutup karena masalah kebersihan. Bangunan baru pun didirikan dengan sistem kebersihan dan pembuangan yang lebih rapi.

Hotel ini memiliki 16 kamar, sauna kering, kamar uap, tempat tidur garam, kolam renang, ruang pijat, dan lapangan golf.

Terletak di ketinggian 3,650 meter di atas permukaan laut menjadikan area hotel sebagai lokasi bagus untuk menikmati suasana matahari terbenam dan melihat pemandangan langit yang indah di malam hari. Hotel ini juga dikelilingi pegunungan berbukit yang menjadikannya seolah-olah terisolasi dari dunia luar.

Selain itu, para tamu juga bisa menikmati berjalan-jalan di Isla Incahuasi, pegunungan berbatu di pusat Salar de Uyuni. Palacio de Sal hanya memungut biaya sekitar US$100 per orang untuk menginap semalam. Cukup murah kan?(Gizmag/ICH)

   
   
FA Minta Maaf Atas Tragedi Hillsborough
September 14, 2012 at 1:29 AM
 

PERSATUAN Sepak Bola Inggris (FA) meminta maaf atas tragedi di Stadion Hillsborough pada 1989 yang menewaskan 96 pendukung Liverpool. Insiden itu adalah yang terburuk dalam sejarah olahraga Inggris.

Ketua FA David Bernstein meminta maaf kepada keluarga korban dan Pemerintah Kota Liverpool. "Kami meminta maaf sebesar-besarnya atas keputusan FA dalam memilih lokasi pertandingan," kata Bernstein, Kamis (13/9).

Dokumen rahasia yang dibuka untuk publik, kemarin, menunjukkan Hillsborough, stadion milik klub Sheffield Wednesday, tak memiliki sertifikat keselamatan yang valid ketika menggelar pertandingan semifinal Piala FA antara Liverpool dan Nottingham Forest.

Dokumen ini menyebutkan ancaman keselamatan bagi penonton sebenarnya bisa diperkirakan sebelumnya. Tapi kandang Sheffield Wednesday ini dipilih karena lebih menghemat biaya.

"Pertandingan itu digelar oleh FA dan atas nama seluruh pengurus FA saya ingin menyampaikan permintaan maaf yang tulus kepada keluarga korban dan semua orang yang memiliki hubungan dengan Kota Liverpool dan klub Liverpool," kata Bernstein.

Selain 96 korban tewas, insiden itu juga melukai hampir 800 orang ketika polisi mengizinkan sekitar 2.000 pendukung Liverpool memasuki stadion yang sudah sesak. Dokumen yang memerinci hasil penyelidikan atas tragedi itu menyebutkan polisi berupaya mengelak dari tanggung jawab dan justru menuduh pendukung Liverpool sebagai penyebab tewasnya 96 orang.

Para pejabat polisi juga diminta mengeluarkan pernyataan banyak pendukung Liverpool yang mabuk dan memiliki catatan kriminal atau tindak kekerasan. Tim penyelidik yang ditunjuk pemerintah menulis banyak korban luka tak bisa mendapatkan perawatan, padahal perawatan kesehatan ini mungkin bisa menyelamatkan nyawa mereka.

Permintaan maaf FA dilakukan sehari setelah permintaan maaf serupa disampaikan Perdana Menteri Inggris David Cameron.(BBC/ICH)

   
   
Bayern Tempel Barca di Eropa
September 14, 2012 at 1:29 AM
 

FINALIS Liga Champions musim kemarin, Bayern Munich, berada di posisi kedua di bawah Barcelona dalam rangking koefisien klub versi UEFA. Klub tersukses asal Jerman itu mengungguli Real Madrid dan Manchester United.

Ketua Bayern Munich Karl-Heinz Rummenigge bangga timnya dapat meraih hasil ini. "Kami sangat bangga dengan tempat di mana kami berada dalam daftar koefisien. Ini menjadi kewajiban bagi kami untuk sukses di Liga Champions," ungkap legenda Jerman itu kepada laman resmi Bayern.

Rangking koefisien klub UEFA ditentukan berdasarkan hasil yang diraih klub di Liga Champions dan Europa League dalam lima tahun terakhir. Koefisien dihitung dari poin yang didapat, ditambah 20 persen dari koefisien negara dari klub yang bersangkutan dalam periode yang sama.

Rangking koefisien ini digunakan untuk menentukan posisi suatu klub dalam pot-pot undian di kompetisi Eropa.

Berikut adalah daftar enam besar rangking koefisien klub versi badan sepakbola tertinggi di Eropa tersebut:

1. Barcelona (134.690 poin)
2. Bayern Munich (114.865)
3. Manchester United (113.907)
4. Chelsea (111.907)
5. Real Madrid (111.690)
6. Arsenal (96.907).(goal/ICH)

   
   
Tim Piala Davis Indonesia Siap Curi Angka
September 13, 2012 at 7:15 PM
 

Metrotvnews.com, Jakarta: Tim Piala Davis Indonesia akan berusaha mencuri dua angka pada laga pembuka tunggal babak final Piala Davis zona Asia/Oceania Grup II melawan Filipina di Jakarta, Jumat (14/9) besok. Jika tercapai, tim akan lebih mudah pada dua hari pertandingan berikutnya.

"Kalau hari pertama bisa maksimal, maka pada pertandingan hari berikutnya bakal mudah," kata kapten tim Piala Davis Indonesia Bonit Wiryawan usai acara pengundian pertandingan di Jakarta, Kamis.

Dalam pengundian pertandingan yang dihadiri para pemain dan kapten tim Filipina Roland Peter Kraut, hari pertama pertandingan tunggal pertama, pemain Indonesia Christopher Benjamin Rungkat akan menghadapi Francis Casey Alcantara, sedangkan pertandingan kedua Elbert Sie bertemu pemain Filipina Treat Conrad Huey.

Hari kedua, Sabtu (15/9) yang mempertandingkan nomor ganda, Indonesia menurunakn pasangan Christopher Benjamin Rungkat dan Elbert Sie menghadapi pasangan Filipina Ruben Gonzales dan Jeson Patrombon.

Hari terakhir, Ahad (16/9) untuk pertandingan tunggal balikan, Christopher Rungkat menghadapi Treat Conrad, sedangkan Elbert Sie bertemu Francis Casey.

Kapten tim Indonesia Bonit mengatakan, dirinya sengaja menurunkan Christopher dan Elbert karena kedua pemain itu dinilai cukup "fit" untuk bertanding.

"Mereka (Rungkat dan Elbert) saya lihat cukup fit untuk bertanding marathon, itu alasan saya," paparnya.

Namun dikatakannya, susunan pemain itu bisa saja berubah satu hingga tiga jam sebelum pertandingan dimulai.

"Satu hingga tiga jam sebelum pertandingan, pemain bisa diganti, dan ini ada peraturannya," tambahnya.

Sementara itu, ketua PB Pelti Martina Widjaja yang hadir menyankikan pengundian pertandingan itu mengatakan, formasi yang diturunkan Indnesia itu cukup aman untuk bisa mengatasi Filipina yang secara peringkat lebih rendah dari Indonesia.

"Ini formasi 'save', hari pertama kami targetkan 2-0, dan rangking Filipina lebih rendah dari Indonesia," ujarnya.

Namun, Ketua PB Pelti mengingatkan bahwa peringkat bukan patokan untuk mutlak Indonesia bisa menang, Filipina juga punya pemain bagus.

"Jangan liat rangking, tunggal kedua Filipina kuat," katanya, menegaskan.

Sedangkan Christopher Rungkat yang dijadwalkan bermain terus selama tiga hari pertandingan mengatakan masih mampu untuk pertandingan itu.

"Tiga hari bertanding saya masih merasa mampu, target lawan ada di ganda," tukasnya.

Daftar pemain Piala Davis Indonesia dan Filipina:
Indonesia: Bonit Wiryawan (Kapten tim), Christopher Benjamin Rungkat, Elbert Sie, Aditya HAri Sasongko, Sunu Wahyu Trijati.
Filipina: Roland Peter Kraut (Kapten tim), Treat Conrad Huey, Ruben Gonzales, Jeson Patrombon, Francis Casey Alcantara.(Ant/RZY)

   
   
Sulsel Tambah Satu Emas dari Karate
September 13, 2012 at 7:15 PM
 

Metrotvnews.com, Pekanbaru: Kontingen Sulawesi Selatan menambah satu medali emas. Tambahan emas Sulsel datang dari cabang karate. Ayu Safitri merebut emas dari kelas Kumite Perorangan Putri 61 kg, Rabu (13/9). 

Dalam pertandingan di Gelanggang Olahraga Tribuana, Pekanbaru, Riau, itu, Ayu menghajar atlet asal Jawa Tengah, Puspita Triana G., dengan skor 4-1.

Safitri sudah diprediksi menang sejak babak semi final. Di babak empat besar, ia menggebug karateka Papua, Dian Yoku, tanpa ampun dengan skor 9-1. Sebelumnya Safitri juga menekuk atlet tuan rumah.

Sulsel sejauh ini sudah mengoleksi tiga medali emas. Medali emas sebelumnya sudah diraih dari Kata Beregu Putri.(OJE)

   
   
Protes Menentang Film tentang Islam Marak
September 13, 2012 at 7:15 PM
 

Metrotvnews.com, Sanaa: Unjuk rasa menentang film Innocence of Muslims, mengisahkan tentang Nabi Muhammad, marak di berbagai negara, Kamis (13/9). Di Yaman, demonstran bahkan berhasil menguasai Kompleks Kedutaan Besar Amerika Serikat, di Sanaa.

Ratusan orang marah semarah-marahnya. Mereka membakar bendera AS, juga beberapa kenderaan bermotor di halaman Kedubes AS. Kepolisian sempat melepas tembakan ke udara, tapi pengunjuk rasa tetap bertahan.

Kedubes Yaman di Washington sudah mengeluarkan pernyataan mengecam serangan itu dan menegaskan akan meningkatkan keamanan untuk menjamin misi-misi internasional di negara itu.

Kedubes AS di Benghazi, Libya, juga diserbu pengunjuk rasa yang marah atas penayangan Innocence of Muslims. Duta Besar AS serta tiga warga AS lainnya tewas dalam serangan itu.

Di Kairo, Mesir, pengunjuk rasa bentrok dengan aparat keamanan di luar kompleks kedutaan Amerika Serikat. Stasiun TV Mesir menyiarkan sejumlah gambar ketika demonstran membakar mobil polisi. Juga orang-orang yang berlarian menghindari tembakan gas air mata.

Presiden Mesir Mohammad Mursi mengecam film Innocence of Muslims yang dibuat di AS. Tapi, saat bersamaan, dia juga menentang kekerasan.

"Kami warga Mesir menolak setiap bentuk serangan atau penghinaan atas nabi kami. Saya mengutuk dan menentang semua orang yang menghina nabi kami," tutur Mursi di Belgia seperti dikutip kantor berita AFP.

"Adalah tugas kami untuk melindungi tamu kami dan pendatang dari luar negeri. Saya meminta semua orang mempertimbangkan hal itu, tidak melanggar undang-undang Mesir, tidak menyerang kedutaan besar," tambah dia.

Unjuk rasa menentang film tersebut juga terjadi di Tunis, Tunisia, sejak Rabu (12/9). Polisi dilaporkan melepas tembakan gas air mata untuk membubarkan massa.(BBC/ICH)

   
   
Jokowi Khawatir dengan Pemilih Hantu
September 13, 2012 at 7:15 PM
 

Metrotvnews.com, Surakarta: Joko Widodo atau yang biasa disapa Jokowi mengaku khawatir dengan kemunculan pemilih hantu atau ghost voters dalam putaran kedua Pemilihan Gubernur DKI Jakarta pada 20 September. Sebab, kemunculan mereka sudah terdeteksi.

Hal itu dikatakanj Calon gubernur DKI Jakarta itu di Surakarta, Jawa Tengah, Kamis (13/9). Ia menyebut, kemunculan mereka telah terdeteksi dalam survei internal yang dilakukan tim sukses Jokowi-Ahok belum lama ini.

Jumlahnya, lanjut Jokowi, juga tidak main-main karena mencapai kisaran 15 persen. "Itu yang kita khawatirkan akan muncul, dan ternyata memang ada," kata Jokowi.

Jokowi mengaku tidak bisa berbuat banyak untuk mengantisipasi pemilih hantu. Sebab, waktu pelaksanaan pemungutan suara yang sudah begitu mepet. Satu-satunya cara hanyalah dengan mengoptimalkan peran saksi yang akan disebar di seluruh tempat pemungutan suara (TPS).

"Ada 45 ribu saksi yang kami siapkan, mereka akan ditempatkan di 15 ribu TPS. Ya cuma itu antisipasinya, kita tahunya sudah mepet, ya enggak bisa ngapa-ngapainlah," tukasnya.(MI/TII)

   
   
Hakim Tipikor Mengeluhkan Dana Operasional
September 13, 2012 at 7:15 PM
 

Metrotvnews.com, Bandung: Hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi mengeluhkan dana operasional yang dianggarkan pemerintah untuk hakim dan panitera. Dana yang dianggarkan hanya untuk empat kali persidangan.

"Dari pemerintah satu berkas perkara hanya diberi anggaran untuk empat kali sidang. Padahal rata-rata satu perkara membutuhkan 20 persidangan ke atas," ujar Wakil Ketua Pengadilan Negeri Bandung Setyabudi Tejocahyono di Pengadilan Negeri Bandung, Jawa Barat, Kamis (13/9).

Menurut Setyabudi, uang operasional yang diterima hakim sebesar Rp300 ribu setiap persidangan sedangkan untuk panitera pengganti sebesar Rp75 ribu. Sedangkan uang kehormatan atau tunjangan kinerja yang diterima hakim karier yang bersertifikasi tindak pidana korupsi dan hakim ad hoc sebesar Rp13 juta per bulan.

Setyabudi menilai dana operasional yang disediakan pemerintah kepada hakim tipikor kurang memadai dibanding jumlah kerugian negara dari perkara yang harus ditangani hakim.

"Padahal kerugian negara itu tidak bisa dikembalikan kalau tidak ada putusan pengadilan, tetapi dana operasional yang diterima pengadilan masih jauh lebih kecil dibanding institusi kejaksaan," ujarnya.

Pada 2011, Pengadilan Negeri Bandung menangani 106 perkara tipikor dengan kerugian negara Rp198 miliar berdasarkan dakwaan. Sedangkan hingga September 2012, jumlah perkara tipikor yang ditangani sebanyak 60 kasus dengan kerugian negara Rp311,595 miliar berdasarkan dakwaan.

Pada Kamis, Setyabudi menemui tiga fungsional penelitian dan pengembangan Komisi Pemberantasan Korupsi yang melakukan wawancara tentang jumlah kasus korupsi yang ditangani PN Bandung serta anggaran dan jumlah personil yang terlibat dalam penanganan setiap perkara.

Dalam kesempatan itu, Setyabudi juga menyampaikan keluhan panitera sekretaris, panitera muda, dan panitia pengganti yang ditugaskan untuk menangani perkara korupsi namun tidak mendapatkan tunjangan kinerja atau uang kehormatan seperti hakim.(Ant/TII)

   
   
Google-BNPB Jajaki Kerja Sama Publikasikan Data Bencana
September 13, 2012 at 7:15 PM
 

Metrotvnews.com, Jakarta: Google tertarik dengan informasi geospasial bencana yang dikembangkan Pusat Data, Informasi dan Humas BNPB. Sebab itu, mereka hendak membangun kerja sama dalam diseminasi info bencana secara global.

Kantor pusat Google di California, Amerika Serikat, sudah cukup lama mengamati perkembangan informasi geospasial BNPB yang responsif dan up to date dalam menyiarkan info terkini bencana di Indonesia. Terlebih saat gempa besar di Aceh pada 11 April 2012, semua info bencana dengan cepat ditampilkan BNPB.

Merryl Stone, Program Manager Google dan timnya, sudah menyambangi Kantor BNPB. Stone mengatakan, produk Google.org yang akan digunakan untuk publikasi data kebencanaan adalah Google Crisis Response yang menyediakan beberapa tool seperti Google Public Alert, Google Crisis Maps dan Google Person Finder.

Data kebencanan dari BNPB akan dipublikasikan secara global dengan tool itu. Alasan kenapa perlu menggunakan Google adalah: 1) Pada waktu bencana jaringan internet masih berfungsi dan jika ada gangguanpun dalam waktu kurang dari 3 hari sudah pulih kembali. 2) Pada saat sistem komunikasi yang biasa dipakai (HP, SMS, telpon) tidak berfungsi, komunikasi dengan email masih bisa jalan dengan baik.

Kepala Pusat Data, Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho menjelaskan, Google akan memberikan BNPB lisensi Google Earth Pro, sebaliknya BNPB sharing data ke Google terutama data kebencanaan di Indonesia.

Google akan menampilkan peta dampak gempa terkini produk BNPB yang akan dipublikasikan dalam Google Public Alerts dan Google Crisis Map. Informasi itu akan muncul dalam kedua media Google itu. Alert dan data kebencanaan lainnya seperti banjir, tsunami, gunung api dan lainnya juga akan ditampilkan.(ICH)

   
   
Dinkes Sampang Fogging Pemukiman Warga
September 13, 2012 at 7:15 PM
 

Metrotvnews.com, Sampang: Memasuki pancaroba, perubahan musim kemarau ke musim penghujan, Dinas Kesehatan Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, Kamis (13/9), melakukan penyemprotan sebelum masa penyebaran di sejumlah pemukiman warga untuk mencegah penyakit demam berdarah.

Pihak Dinkes Kabupaten Sampang melakukan fogging atau pengasapan karena ada laporan warga di Permata Selong, Kelurahan Gunong Sekar, Kecamatan Sampang, terjangkit demam berdarah.

Erlin, 31 tahun, terjangkit DBD setelah hasil laboratorium mendapatkan hasil trombosit darahnya mencapai 1.000 mili.

Dikuatirkan terjadi penyebaran penyakit demam berdarah, pihak Dinkes Kabupaten Sampang melakukan fooging di pemukiman warga Permata Selong dari jarak radius 100 meter dari rumah korban. Tak hanya rumah, fogging selokan air dan tempat sampah juga dilakukan pengasapan.(Agus Surachman/RZY)

   
   
Cesc Fabregas yakin Masih Bisa Bersaing
September 13, 2012 at 7:15 PM
 

Metrotvnews.com, Barcelona: Pemain Barcelona Cesc Fabregas menjawab kritikan yang dilontarkan sejumlah pihak atas penampilannya bersama Azulgrana. Pemain berusia 25 tahun itu menyebut dirinya tidak bodoh.

Fabregas mengatakan, kritik yang menghampirinya dirinya terbilang berlebihan. Ia yakin masih bisa bersaing dengan pemain-pemain terbaik yang ada di Camp Nou.

"Terlihat kalau setiap orang ingin mengatakan, kalau saya berada dalam tekanan," ujar Fabregas dalam sebuah wawancara dengan Informativos Telecinco.

"Saya sudah tahu sejak datang ke sini. Saya bukan orang bodoh! Saya bersaing dengan [Lionel] Messi, Xavi, dan [Andres] Iniesta, pemain-pemain terbaik di dunia."

"Saya memiliki waktu-waktu yang bagus dan buruk. Tapi, saya harus selalu bersaing."(Goal/RZY)

   
   
Buron Kasus Korupsi Kredit BTN Makassar Ditangkap
September 13, 2012 at 7:15 PM
 

Metrotvnews.com, Jakarta: Buronan dugaan korupsi kredit pembiayaan Bank Tabungan Negara (BTN) Syariah Makassar senilai Rp44 miliar, Syarifuddin Azhari, Kamis (13/9) hari ini, berhasil dibekuk Satuan Tugas Intel Kejaksaan Agung. Syarifuddin ditangkap tanpa perlawanan berarti.

Jaksa Agung Muda Intelijen (Jamintel) Kejagung Edwin P Situmorang membenarkan adanya penangkapan terhadap Syarifuddin yang masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan.

"Satgas berhasil menangkapnya di Komplek Aspol Panakukang, Makassar," katanya.

Dijelaskan Edwin, Syarifuddin merupakan Direktur Operasi PT Aditya Resky Abadi. Statusnya sebagai tersangka tindak pidana korupsi kredit pembiayaan pada BTN Syariah Cabang Makassar tahun 2005-2008 yang merugikan negara senilai 44 miliar.

Syarifuddin melakukan aksi tindak pidana korupsi bersama-sama dengan tersangka lainnya yang bernama Jusmin Dawi.

Setelah mengetahui keberadaan DPO tersebut, Satgas langsung melakukan penangkapan di Blok C Nomor 36 Komplek Aspol Panakukang Makasar, hari ini pada pukul 15.15 Waktu Indonesia Tengah.(Ant/RZY)

   
   
Bambang: Koruptor Ubah Strategi Pembelaan
September 13, 2012 at 7:15 PM
 

Metrotvnews.com, Padang: Koruptor telah mengubah strategi pembelaan. Penasihat hukum mereka tidak hanya menggunakan persidangan sebagai sarana pembelaan, tapi juga media massa.

"Berdasarkan pengkajian yang dilakukan Komisi Pemberantasan Korupsi, penasihat hukum koruptor juga menggunakan media masa dengan tampil di berbagai acara talk show di televisi dan radio serta seminar dan diskusi untuk membela kliennya," Kata Wakil KPK Bambang Widjojanto di Padang, Sumatra Barat, Kamis (13/9).

Tidak hanya itu, Bambang melihat penasihat hukum koruptor juga sering tampil sebagai sumber berita pada media cetak dan online dalam rangka melakukan pembelaan.

Menurut dia, bahkan ada pembelaan yang sudah dilakukan jauh hari sebelum perkara tersebut disidangkan. Hal itu dilakukan dengan membentuk dan menekuk opini publik melalui media hingga melakukan manipulasi untuk membentuk perspektif yang berbeda di masyarakat.

Ia menceritakan, pada suatu acara talk show di salah satu televisi swasta, disaksikan bagaimana penasihat hukum pelaku korupsi melakukan pembelaan terhadap kliennya yang sering tidak merujuk sepenuhnya kepada fakta yang sesungguhnya.

Padahal, kerugian yang muncul akibat tindakan korupsi tidak hanya sebatas keuangan negara. Tapi juga menimbulkan dampak yang jauh lebih besar.

Karena itu, kata dia, dibutuhkan visi yang jauh ke depan untuk membangun gerakan antikorupsi, mengingat pemberantasan korupsi tidak akan berhasil dan optimal jika dilakukan secara parsial dan bersifat jangka pendek.(Ant/TII)

   
     
 
This email was sent to mobsolu@bo.edu.pl.
Delivered by Feed My Inbox
PO Box 682532 Franklin, TN 37068
Account Login
Unsubscribe Here Feed My Inbox
 
     

Anda sedang membaca artikel tentang

9/14 METRO TV NEWS AKTUAL

Dengan url

http://mobile-sulition.blogspot.com/2012/09/914-metro-tv-news-aktual.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

9/14 METRO TV NEWS AKTUAL

namun jangan lupa untuk meletakkan link

9/14 METRO TV NEWS AKTUAL

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger