"Dira kamu mainnya bagus, kita agak nyesel kenapa kasih kamu porsinya sedikit."
Setelah sukses bermain peran dalam drama musikal Laskar Pelangi, Dira Sugandi merasa dunia akting memberikannya kesenangan baru.
Oleh karena itu, perempuan yang juga menjalani profesi sebagai penyanyi jazz ini ingin mencoba lebih serius mendalami peran dalam dunia film dengan mengikuti casting dan ikut terlibat dalam film 9 Summers 10 Autumns karya Ifa Isfansyah.
"Tambah pengalaman," kata Dira saat ditemui di acara syukuran film 9 Summers 10 Autumns di Rolling Stone Cafe, Kamis (29/11).
Dira sendiri mendapat jatah peran Mba Inan yang menurutnya memang cocok dengan dirinya yang sedang hamil.
"Hamil 3 bulan masuk 4. Waktu itu syaratnya rambut aku harus dipotong. Ya sudah enggak apa-apa, lagi hamil, panas, potong saja," tuturnya.
Pada kesempatan perdananya terlibat dalam film layar lebar, Dira hanya diberikan kesempatan bermain tidak terlalu banyak.
"Iya satu line aja, tapi pas kemarin kita preview, produser bilang, Dira kamu mainnya bagus, kita agak nyesel kenapa kasih kamu porsinya sedikit," ujar Dira menirukan ucapan sang produser.
Untuk kedepannya, Dira mengaku masih ingin mencicipi pengalaman yang lebih banyak di dunia akting. Namun, ia berusaha untuk lebih selektif dalam memilih peran dan cerita dalam film tersebut.
"Saya enggak mau aji mumpung," tutupnya.
Anda sedang membaca artikel tentang
Dira Sugandi Ketagihan Berakting
Dengan url
http://mobile-sulition.blogspot.com/2012/11/dira-sugandi-ketagihan-berakting.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Dira Sugandi Ketagihan Berakting
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Dira Sugandi Ketagihan Berakting
sebagai sumbernya
0 komentar:
Post a Comment