Mendagri Minta Daerah Pemekaran Tak Hanya Utamakan Mobil dan Rumah Dinas

Written By Unknown on Wednesday, October 23, 2013 | 2:43 PM






JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi meminta para kepala daerah otonom baru atau daerah pemekaran agar tidak menggunakan anggaran dengan memprioritaskan pembelian kendaraan dinas, pembangunan rumah jabatan dan gendung perkantoran yang megah.

"Saya minta, kepada para penjabat bupati, dalam menggunakan anggaran bagi daerah, jangan hanya memprioritaskan untuk pembelian kendaraan roda empat, pembangunan rumah jabatan dan gedung perkantoran yang megah," ujar Gamawa, dalam sambutannya pada pelantikan tiga penjabat bupati daerah otonom baru, Rabu (23/10/2013) di Gedung Kemendagri, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat.

Dia mengatakan, para kepala daerah seharusnya menggunakan sumber-sumber pendanaan dengan pengadaan sarana dan prasarana pemerintahan yang berhubungan langsung dengan pelayanan masyarakat.

"Prioritaskan sarana dan prasarana pemerintah yang menunjang kemudahan pelayanan kepada masyarakat," katanya.

Dia juga meminta para penjabat bupati untuk segera mempersiapkan rencana tata ruang wilayah (RTRW). Dengan demikian, pemanfaatan lahan dapat terarah dan terencana sejak awal pengelolaan. Selain itu, Gamawan meminta penjabat bupati menggunakan bantuan dan fasilitas yang diberikan daerah induk dengan baik.

"Sehingga hasilnya betul-betul dapat mendukung percepatan terwujudnya daerah otonom baru yang maju dan mandiri," kata dia.




Editor : Inggried Dwi Wedhaswary
















Anda sedang membaca artikel tentang

Mendagri Minta Daerah Pemekaran Tak Hanya Utamakan Mobil dan Rumah Dinas

Dengan url

http://mobile-sulition.blogspot.com/2013/10/mendagri-minta-daerah-pemekaran-tak.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Mendagri Minta Daerah Pemekaran Tak Hanya Utamakan Mobil dan Rumah Dinas

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Mendagri Minta Daerah Pemekaran Tak Hanya Utamakan Mobil dan Rumah Dinas

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger